BeritaSumedang Majalengka

Salurkan Insentif, Bupati Ajak RT RW Jaga Nilai-nilai Kebudayaan

JURNALSUMA.COM.,SUMEDANG – Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir mengajak para Ketua RT dan Ketua RW menjaga nilai-nilai kebudayaan yang sudah ada di Indonesia.

Hal tersebut disampaikan bupati saat pemberian insentif Ketua RT dan Ketua RW di lingkungan Kelurahan Kota Kaler, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Rabu (6/10/2021).

“Saya menitikberatkan bagaimana para RT RW ini bisa menjaga nilai-nilai yang sudah ada di negara kita ini. Seperti budaya gotong royong, partisipasi, kerjasama, kerja bakti dan meningkatkan nilai keswadayaan,” kata Dony.

Jika bisa menjaga nilai-nilai budaya tersebut, kata Dony, maka masalah apapun yang muncul di masyarakat bakal bisa dipecahkan. Tak sampai disitu, dalam pembangunan juga akan semakin ringan, karena adanya budaya saling membantu diantara masyarakat.

“Siapa yang mengorkestrasikannya ? Mereka para Ketua RT dan RW yang tentunya punya inisiatif yang bagus,” ucapnya.

Bupati menggambarkan, peran RT dan RW di masa pandemi Covid-19 saat ini sangat penting. Mereka menjadi garda terdepan karena berhadapan langsung dengan masyarakat.

“Insya Allah kalau RT RW-nya kuat, maju, maka kelurahannya bakal maju, keatasnya juga bakal maju. Inilah arti pentingnya keberadaan RT RW,” kata Dony.

Dalam kunjungan kerjanya itu, bupati juga secara simbolis menyerahkan uang insentif dan sembako kepada RT dan RW dari Pemerintah Kelurahan Kota Kaler. Pemberian bantuan ini sebagai apresiasi dari pemerintah supaya para RT dan RW meningkatkan kinerjanya.

“Karena kami sangat mengapresiasi RT RW yang menjadi garda terdepan untuk mengatasi persolan di masyarakat,” tuturnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button