Pasien Covid Membludak, Ini Alasan IGD RSUD Sumedang Ditutup
JURNALSUMA.COM.,SUMEDANG – Meningkatnya kasus positif Covid-19 yang terjadi Di Kabupaten Sumedang Jawa Barat membuat ruang isolasi di RSUD Sumedang membludak yang berimbas pada kondisi ruang IGD yang terpaksa harus di tutup pihak rumah sakit.
Pasien positif Covid-19 yang terus berdatangan ke rumah sakit sejak kemarin Rabu (16/6/2021) membuat ruang isolasi di Rumah Sakit Umum Sumedang yang hanya memiliki 72 tempat tidur tidak dapat menampung jumlah pasien lagi yang sempat mencapai 80 orang.
Direktur Rumah Sakit Umum Sumedang, Aceng Solahudin mengatakan, banyaknya pasien membawa surat yang menyatakan Covid-19 dengan menggunakan kendaraan umum tanpa pengawalan tim Satgas yang masuk ruang IGD yang peruntukannya untuk pasien umum membuat pihaknya mengambil keputusan untuk menutup pelayanan IGD untuk sementara waktu demi menghindari terjadinya penyebaran virus.
“Alasan Kami menutup sementara IGD tidak mau mencampurkan pasien umum dengan yang sudah suspek Covid,” kata Aceng kepada Jurnalsuma, Kamis (17/6/2021).
Aceng Menuturkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan tim penanganan Covid-19 rumah sakit dan bekerjasama dengan rumah sakit swasta untuk menangani pasien umum gawat darurat untuk sementara waktu dan dilakukan screaning. Jika hasilnya pasien tersebut positif maka akan diambil alih kembali oleh pihak RSUD Sumedang.
“Pasien umum yang belum membawa surat antigen kita arahkan ke rumah sakit swasta untuk dilakukan screaning di sana. Dan yang tidak menerima itu hanya IGD, untuk poli klinik dan perawatan berjalan seperti biasa,” tuturnya.
Lebih lanjut Aceng mengatakan, pihak Rumah Dakit Umum Sumedang lebih menyarankan masyarakat jika mengalami gejala yang terindikasi Covid-19 untuk menghubungi PSC 119 atau melakukan pemeriksaan di UGD Puskesmas terlebih dahulu sehingga dapat dilakukan pendikteksian dini dan penyebaran Covid dapat dikendalikan dan tetap menjalankan protokol kesehatan dengan baik.
“Kami menghimbau kepada masyarakat agar tenang dan jangan panik, tetap menjalankan protokol kesehatan dengan baik semoga pandemi ini segera berakhir,” ucapnya.