BeritaHukum & KriminalSumedang Majalengka

Anggota Polisi di Sumedang Dikeroyok Oknum Ormas

JURNALSUMA.COM.,SUMEDANG – Kepolisian Resort Sumedang tetapkan 4 tersangka dalam kasus penganiayaan terhadap seorang anggota Polisi dari Polsek Tanjungkerta, Sumedang, Jawa Barat, yang dilakukan oleh anggota Oknum ormas di Kabupaten Sumedang.

Kapolres Sumedang, AKBP Eko Prasetyo Robbyanto mengatakan, kasus penganiayaan berawal dari adanya pengaduan langsung dari RT dan RW sekitar terminal Ciakar kepada anggota polsek Tanjungkerta atas nama Bripka YS dengan adanya kegiatan yang meresahkan warga yang dilakukan sekelompok masa yang diduga dari anggota salah satu Ormas di Kabupaten Sumedang, Rabu (19/5/2021) sekitar pukul 23:00 WIB.

“Ada kegiatan minum-minum yang meresahkan warga, atas laporan tersebut anggota melakukan peneguran aktifitas tersebut. Namun responnya anggota Polisi dilakukan pemukulan,” kata Eko kepada Jurnalsuma, Jumat (21/5/2021).

Lebih lanjut Eko mengatakan, atas peristiwa tersebut pihaknya kemudian Kamis (20/5/2021) melakukan penyelidikan hingga tahap penyidikan yang menetapkan status empat orang sebagai tersangka atas penganiayaan terhadap anggota Polisi hingga menderita luka memar di wajah dan punggung akibat pukulan dan harus menjalani perawatan.

“2 orang sudah di tahan, dan 2 orang lagi karena masih di bawah umur tidak dilakukan penahanan,” katanya.

Sementara itu Eko juga menyampaikan, atas peristiwa itu pihaknya tengah melakukan upaya komunikasi dengan pihak ketua ormas yang akan melakukan pertemuan dalam waktu dekat dan berharap terjalin koordinasi agar ormas dapat membantu Kepolisian dalam menjaga kamtibmas tetap kondusif di Kabupaten Sumedang.

“Kami harapkan untuk ormas yang ada di Kabupaten Sumedang dapat membantu kami dalam menjaga kondusifitas kamtibmas, bukan sebaliknya,” tandasnya.

Saat ini para pelaku sudah diamankan di Mapolres Sumedang, untuk dilakukan penmeriksaan lebih lanjut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button