BeritaSumedang Majalengka

Pasien Positif Covid-19 di Majalengka Meninggal

JURNALSUMA.COM.,MAJALENGKA – Seorang pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang di rawat di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Majalengka meninggal dunia, Jumat (21/8/2020). Pasien berinisial I berjenis kelamin perempuan usia 74 tahun tersebut merupakan warga Desa Murat Kecamatan Leuwimunding, Majalengka.

Kepala Desa Mirat, Asep Sumekar menuturkan, pasien masuk RSUD Majalengka pada Sabtu (15/8/2020). I merupakan pasien nomor 45, yang sebelumnya kontak erat dengan pasien nomor 32.
“Pasien sebelumnya kontak erat dengan cucunya yang masuk klaster Semarang,” katanya kepada jurnalsuma.com.

Satgas penanganan Covid-19 dengan alat pelindung diri (APD) lengkap mengantarkan jenazah I dari RSUD Kabupaten Majalengka ke tempat pemakaman Umum Keramat, blok Sabtu Desa Mirat Leuwimunding.

Isak tangis keluarga, anak dan Cucu cucunya beserta kerabat dekat  mewarnai proses pemakaman yang berlangsung. Terlebih saat sejumlah petugas berpakaian khusus mengeluarkan peti jenazah dari dalam mobil ambulance, hendak dimasukan ke liang lahat.

Hingga kini kasus positif Covid-19 di wilayah Majalengka berjumlah 46 orang.

(Editor Naskah : Gunz)

(Editor Video : Aang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button