BeritaSumedang Majalengka

Tiga Wanita Menggasak Perhiasan Milik Seorang Lansia, Dengan Modus Menjadi Tenaga Kesehatan

JURNALSUMA.COM.,SUMEDANG – Tiga orang wanita yang mengaku dari petugas kesehatan menggasak perhiasan milik seorang lansia, bernama Edeh Tarsih (80) warga Dusun Pasirbiru, RT 2 RW 2, Desa Pasirbiru, Kecamatan Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Rabu (24/2/2021), siang.

Edeh mengatakan, kejadian tersebut bermula saat dirinya sedang mandi, lalu ada tiga orang perempuan yang mengetuk pintu yang mengaku dari tenaga kesehatan utusan pemerintah.

“Ada tiga orang semuanya wanita, mengaku tugas dari pemerintah untuk mengobati dengan cara terapi yang punya penyakit,” kata Edeh saat ditemui di rumahnya.

Ketiga wanita itu, kata Edeh, langsung menyuruh dirinya untuk tidur di ruang tamu, kemudian memijat semua badannya dan saat itu juga ketiga pelaku beraksi.

“Wanita yang satu orang memijat tangan saya, lalu bilang jangan pakai gelang karena terapinya menggunakan listrik, terus dibuka sama dia,” kata Edeh.

Kemudian, satu orang pelaku menyuruh Edeh untuk menyimpan gelang tersebut ke dalam lemari. Namun, saat dirinya dipijat, satu pelaku lagi mencoba untuk membuka lemari tempat menyimpan gelang emas itu.

Saat itulah, para pelaku diduga menggasak dua gelang emas milik Edeh seberat 20 gram yang telah disimpan di dalam lemari saat Edeh sedang diterapi menggunakan alat.

“Dua orang yang mijit, satu orang lagi bolak-balik ke dapur, terus kata warga ada mobil warna putih di luar nyala terus, mungkin itu sopirnya,” ucapnya.

Saat kejadian, Edeh sedang sendirian di dalam rumah itu, kemudian setelah menyadari emasnya dicuri, dia langsung bilang ke cicitnya dan langsung laporan ke Polsek Rancakalong.

Saat itu juga, polisi langsung bergerak mendatangi rumah korban untuk melakukan penyelidikan dengan meminta keterangan terhadap korban, termasuk pihak keluarganya.

Kanit Reskrim Polsek Rancakalong, Ipda Masrinaldy membenarkan adanya aksi pencurian dengan modus pengobatan yang korbannya seorang nenek tersebut.

“Kita sudah menanyakan kronologisnya ke korban. Jadi korban ini dipijit dulu hingga merasa keenakan oleh tiga orang perempuan berusia sekitar 30 tahunan,” kata Ipda Masrinaldy.

Dalam melakukan aksinya, kata dia, dua orang pelaku memijat korban, sedangkan satu orang lagi meninggalkan korban dan terus mendekati lemari.

“Emasnya disimpan di dalam lemari. Berdasarkan keterangan korban ada dua gelang seberat 20 gram,” ucap Masrinaldy.

Untuk saat ini, pihaknya masih terus melakukan penyelidikan dan meminta keterangan sejumlah saksi untuk memburu ketiga pelaku pencurian tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button