BeritaSumedang Majalengka

Longsor di Sumedang Timbun Puluhan Rumah, Beberapa Orang Diduga Tertimbun

JURNALSUMA.COM.,SUMEDANG – Akibat hujan deras, tebing setinggi dua puluh meter longsor dan menimpa pemukiman warga di kampung Bojong Kondang, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Sabtu (9/1/2021).

Menurut seorang warga, Hari menuturkan, sejumlah rumah milik warga yang tertimbun material longsor tersebut dalam keadaan terisi. Meski demikian belum diketahui pasti adanya korban dalam peristiwa tersebut.

“Iya setau sayah pasti ada orang yang tinggal di rumah, ngga mungkin kosong,” kata Hari saat di temui jurnalsuma.com di lokasi kejadian.

Petugas terus berupaya untuk melakukan evakuasi terhadap material longsor yang menimbun sejumlah rumah warga dari tebing setinggi 20 meter dengan lebar mencapai 40 meter tersebut.

Petugas BPBD Sumedang masih terus melakukan upaya untuk memastikan ada atau tidaknya korban dalam peristiwa tersebut dan masih melakukan koordinasi dengan pihak Basarnas untuk dapat menurunkan alat berat dalam upaya mempermudah dan mempercepat proses evakuasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button