JURNAL SUMA.COM., SUMEDANG – Memasuki hari ke tiga dilaksanakannya Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-37 tingkat Provinsi Jawa Barat yang digelar di Sumedang, seluruh peserta berusaha tampil maksimal dengan tekun dan serius untuk meraih prestasi.

Para peserta yang tampil merupakan dari 27 Kabupaten/Kota se-Jawa Barat ini mengikuti berbagai cabang Musabaqah yang berlangsung di 12 venue berbeda-beda di Kabupaten Sumedang. Namun, di venue SMKN 1 Sumedang yang berlokasi di Kelurahan Kota Kaler, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang ini sudah memasuki babak semi final dengan cabang Makalah Al-Qur’an.

12 peserta yang masuk berasal dari, Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kuningan, Sumedang, Cianjur, Subang, Kota Tasikmalaya, Kota Cirebon, dan Kabupaten Tasikmalaya.

Ketua Majelis Dewan Hakim Cabang Makalah Al-Quran, Agus Ahmad Sape’i mengatakan, di venue Kampus SMKN 1 Sumedang ini sudah memasuki babak semi final dengan cabang Makalah Al-Qur’an, yang diikuti oleh 12 peserta dengan 6 putra dan 6 putri hasil seleksi dari 43 peserta dibabak penyisihan.

“Nanti dari sini akan dinilai lagi, untuk yang meraih nilai tertinggi dari yang 12 orang ini akan menghasilkan 6 finalis. 3 putra dan 3 putri yang meraih nilai tertinggi di masing-mading kategori akan masuk babak final,” kata Agus.

Estimasi waktu yang diberikan kepada para peserta dibabak semi final ini, kata Agus, lebih sedikit dibandingkan saat babak penyisihan yang dimulai pada pukul 09.00 hingga pukul 17.00 WIB dengan tulisan 10 sampai dengan 15 halaman.

“Nanti di babak final akan diadakan dalam bentuk presentasi yaitu pada Jumat (24/6/2022) memdatang. Dimana para finalis mempresentasikan tulisannya yang telah mereka buat pada babak semi final,” katanya.

Agus menambahkan, untuk venue cabang Makalah di Kampus SMKN 1 Sumedang sendiri yang disediakan panitia, diakuinya sudah bagus sesuai standar dengan sarana dan prasarana yang disediakan cukup nyaman bagi dewan hakim maupun peserta yang mengikuti lomba.

“Sejauh ini semua berjalan lancar, tertib, ruangan yang diberikan panitia juga sudah bagus dengan sarana dan prasarana yang nyaman tanpa ada kendala,” tambahnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here